Wednesday, October 28, 2009

Halloween Party

Kemarin malam saya menyempatkan diri untuk berkunjung ke toko buku yang ada di dekat rumah. Walaupun tidak sebesar yang ada di mal-mal terkenal di Jakarta, toko buku yang namanya sudah terkenal seantero nusantara ini memang selalu layak untuk dikunjungi. Saya secara periodik memang berkunjung, selain hanya untuk cuci mata juga untuk mencari informasi buku-buku baru yang ada di rak pajangan. Senang rasanya melihat tumpukan buku-buku bagus tertata dengan rapi. Apalagi kalau buku-buku tersebut tiba-tiba saja pindah tempat ke lemari perpustakaan saya. Tidak usah banyak-banyak. Cukup satu eksemplar saja tiap judul. Wadew, mimpi di siang bolong. Maunya ya begitu. Tapi keinginan yang lebih besar lagi ya tetap yaitu yang dipajang di rak New Arrival adalah buku tulisan saya ;-).

Setelah seminggu lebih tidak keluar kandang, saya sempat terkejut kalau ternyata beberapa hari yang lalu ada pengumuman diskon buku sebesar 20% untuk buku-buku yang ada horor-horornya gitu semisal Harry Potter, Lord of The Ring, Twilight saga dan lain-lain karena bertepatan dengan masa-masa Halloween. Karena beberapa buku sudah saya beli dan sudah bertengger dengan rapi di lemari perpustakaan saya, yang masih menjadi sesuatu yang menggoda adalah dua buah buku lanjutan dari Twilight dan New Moon, saya belum punya. Setelah JK. Rowling dan JRR. Tolkien, Christhoper Paolini menjadi favorit saya. Ternyata oh ternyata, saya mulai jatuh hati dengan karya-karya Stephenie Mayer. Twilight sudah ludes saya baca. Sekarang saya sedang membaca New Moon. Dan rencananya entar malam saya ingin menculik Eclipse dan Breaking Dawn. Kalau sedang ke toko buku dan melihat buku itu terpajang dengan rapi dan anggunnya seperti itu, rasa-rasanya ada yang memanggil-manggil untuk segera menjemputnya. Yah semoga nanti malam saya bisa membelinya. Tak sabar rasanya menyelesaikan New Moon.

Tapi keadaan juga mengingatkan bos. Ini tanggal tua. Tapi gak apa-apa. Soalnya bulan depan mungkin akan banyak pengeluaran, jadi daripada diskon 20% itu melenggang begitu saja mending dimanfaatkan saja. Toh pada akhirnya juga ntar akan dibeli juga. Jadi ya mending sekarang saja mumpung ada diskon. Ya kan.

So, sekarang saatnya untuk berhitung mengenai anggaran bulan depan. Tapi bulan ini anggaran aman kok, jadi insya Allah ntar malam tetap bisa belanja buku.

OK readers, Eclipse dan Breaking Dawn siap dijemput dan dibaca. Can't hardly wait to read ;=)

No comments:

Post a Comment